Drama Korea berkualitas tinggi. Nonton drakor seperti nonton serial tv dan film Hollywood. Totalitas akting pemeran, plot, setting, dan properti yang di garap sangat baik.
Setelah sekian banyak meluangkan waktu untuk menonton drama Korea beragam genre produksi tahun 2011 - sekarang, Saya jadi berkhayal, kapan Indonesia bisa seperti Korea, menyajikan tayangan drama (sinetron) yang berkualitas?
Sebentar, kembali ke era tahun 90 an, jauh sebelum tren drama Korea, Saya jadi teringat, sebenarnya Indonesia memiliki karya apik sinetron Deru Debu di SCTV (1994-1996) yang dibintangi aktor legend Willy Dozan.
Tahun 2000 an, ada sinetron Elang (2008) di ANTV yang dibintangi Winky Wiryawan dan Sandra Dewi. Asli loh, Sandra Dewi waktu itu cocok banget berkolaborasi dengan Winky Wiryawan sebagai agen OIN (Organisasi Intelijen Negara).
Kedua sinetron terbaik Indonesia (menurut Saya) itu sebelumnya sempat ada dan bisa Saya tonton lagi di Youtube. Tapi, ketika beberapa waktu lalu Saya cari untuk mengambil gambar screenshot Sandra Dewi dan Winky Wiryawan saat memakai jas dan lanyard OIN, sudah tidak ada di Youtube. Sayang sekali.
Jadi, sebenarnya Indonesia bisa dibilang lebih dulu ya ketimbang Korea Selatan. Meskipun harus diakui, drama Korea berkembang pesat meninggalkan sinetron Indonesia yang menurut Saya (maaf) masih jalan di tempat (monoton) dengan tema kebanyakan itu-itu saja : cinta.
Sebagai negara demokratis, Korea Selatan tidak membatasi kreatifitas seniman dan warganya. Genre film politik yang menampilkan intrik politik dan konspirasi penguasa yang berkuasa di Cheong Wa Dae (Blue House = Istana Presiden), polisi, jaksa, NIS, maupun para politisi parlemen, bisa bebas tayang tanpa intervensi dan sensor.
Tidak tanggung-tanggung, properti seperti Blue House, Tentara, NIS (National Intelligence Service = Badan Intelijen Korea), Polisi, Jaksa, sampai PSS (Presidential Security Service = Paspampres) lengkap dengan SWAT (Special Weapons And Tactics), ranpur (kendaraan tempur), dan senjata (replika) pun bisa digunakan.
Tentu saja karena itu hanyalah sebuah Kdrama. Korean drama hanyalah sebuah karya fiksi. Sehingga penguasa Cheong Wa Dae (Blue House) maupun para politisi parlemen yang sedang berkuasa tidak baper (bawa perasaan) sampai melarang kreatifitas warganya.
Meskipun hanya sebuah karya fiksi, justru yang baper adalah penonton dan para fans drakor. Seperti Saya, misalnya. Bukan hanya baper dengan tokoh pemain dalam kordrama, tapi juga baper dengan plot, setting dan properti yang ditampilkan.
Bagaimana tidak baper, ketika Saya merasakan beberapa seri drama Korea terasa real jalan ceritanya dengan yang terjadi di dunia nyata. Seperti skandal korupsi, kolusi, nepotisme, konspirasi, suap, diskriminasi, cinta segitiga, cinta bertepuk sebelah tangan, dan lain sebagainya.
Ngomong-ngomong, awal mula Saya mengenal drakor adalah dari rasa penasaran dengan cantiknya aktris-aktris pemeran drama Korea. Tentu saja ini normal. Sebagai laki-laki, siapa sih yang tidak suka dengan cewek cantik? Apalagi paras wanita Korea dengan kulit kuning langsatnya. Meskipun, entah sebagian besar atau kecil tidak murni alias hasil operasi plastik (oplas).
Kordrama menjadi tontonan prioritas Saya saat ini setelah sebelumnya terbiasa dengan film-film dan serial tv Hollywood. Standar tontonan Saya adalah serial tv dan film bergenre thriller action seperti James Bond, Mission Impossible, Jason Bourne, Vintage Point, Olympus Has Fallen, London Has Fallen, Angel Has Fallen, Infernal Affairs, dan lain-lain.
Tetapi bukan berarti tidak mengikuti genre lainnya. Terdapat genre alternatif yang tidak kalah menarik dan sering Saya tonton, yaitu thriller action comedy.
Langsung saja, berikut adalah drama Korea terbaik rekomendasi semua genre berikut sinopsis dan pemeran :
Notification
Artikel ini akan terus di update jika Saya sudah menemukan drama Korea terbaru yang bagus untuk direkomendasikan. Last Update : 15 Januari 2020.
Sub Menu Utama :
- 1. Drama Korea City Hunter
- 1.1. Sinopsis City Hunter
- 1.2. Pemain City Hunter
- 1.3. OST City Hunter
- 2. Drama Korea The Three Days
- 2.1. Sinopsis The Three Days
- 2.2. Pemain The Three Days
- 3. Drama Korea Iris 2
- 3.1. Sinopsis Iris 2
- 3.2. Pemain Iris 2
- 4. Drama Korea Vagabond
- 4.1. Sinopsis Vagabond
- 4.2. Pemain Vagabond
- 5. Drama Korea Designated Survivor 60 Days
- 5.1. Sinopsis Designated Survivor 60 Days
- 5.2. Pemain Designated Survivor 60 Days
Drama Korea City Hunter
source image : asianwiki.com
Drama Korea City Hunter tayang perdana 25 Mei 2011 dan berakhir pada 28 Juli 2011. Kordrama City Hunter yang tayang di SBS memiliki 20 episode. Saat Saya menulis artikel ini, drakor City Hunter disukai oleh 95% pengguna Google.
Dan menurut Saya, yang baru nonton drama City Hunter di bulan Januari 2020 ini, City Hunter pantas diberikan nilai 90 dari 100. Kelebihan utama yang membuat menarik dari drama City Hunter adalah plot twist yang tidak terduga. Dan untuk ukuran produksi drakor tahun 2011, drakor ini sangat detail dan apik.
Drama City Hunter sangat cocok ditonton oleh pria maupun wanita dewasa, apalagi ditonton bersama-sama oleh para pasangan dewasa (yang sudah sah). Karena sin (scene) percintaan di City Hunter sangat romantis bikin haru biru sekaligus menguras emosi dan air mata.
Cuma kalau nonton bareng pasangan, siap-siap saja saling cemburu. Cowok akan melototin Park Min-young, dan cewek akan melototin Lee Min-ho.
source image : youtube.com
Ada kisah cinta yang rumit. Dan ada cinta segi tiga. 1 wanita ideal diperebutkan oleh 2 pria super-hero. Namun pada akhirnya, di episode 19 terjawab sudah, bahwa yang berakhir bahagia, adalah salah satu pria super-hero yang tersisa.
source image : soompi.com
Ada kisah tentang kebahagiaan keluarga yang terusik akibat keserakahan segelintir orang. Tetapi pada akhirnya, kekuatan batin antar anggota keluarga bisa mengalahkan itu semua. Meskipun berakhir bahagia, tetapi telah mengorbankan banyak jiwa yang tidak berdosa.
Cara membalas dendam yang dilakukan oleh tokoh protagonis sekaligus antagonis di drama City Hunter ini juga sangat elegan. Ada yang dibuat miskin terlebih dahulu baru di eksekusi. Ada yang dibuat hampir terpilih menjadi kandidat calon Presiden terkuat namun kemudian kejahatannya dibongkar ke publik sampai jadi bahan kutukan ramai-ramai warga Korea.
Endingnya? Nah ini benar-benar mencapai puncaknya di episode terakhir. Inilah alasan mengapa Saya menempatkan City Hunter sebagai drama Korea terbaik sampai saat artikel ini dibuat. Tuntas di 1 season, endingnya tidak terduga dan tidak menggantung --hal yang paling mengesalkan jika endingnya gantung, iya gak!?--.
Sementara pelajaran yang bisa Saya ambil dari drama Korea City Hunter adalah :
- Cinta
- Pengorbanan
- Ketulusan
- Kesetiaan
- Dedikasi
- Survival
- Strategi
- Patriotisme
Sementara yang bikin baper dari drama Korea City Hunter adalah :
- Sudah berjuang dan berkorban, dikhianati. Peristiwa tragedi di perairan Nambo!
- Saat 2x Lee Yoon-sung dan Kim Na-na berciuman!
- Saat sikap Lee Yoon-sung mengecewakan dan membuat sedih Kim Na-na!
- Saat Lee Yoon-sung tertembak oleh Kim Na-na ketika Kim Na-na mengejar City Hunter!
- Saat Kim Na-na tertembak oleh anak buah Chun Jae-man ketika hendak melindungi Lee Yoon-sung!
- Puncaknya saat Lee Jin-pyo, Lee Yoon-sung, Kim Na-na dan Choi Eung-chan bertemu di Blue House! Dan kemudian terjadilah.. WTF! plot twist macam apa ini!?
- Saat Lee Jin-pyo mengaku City Hunter demi melindungi Lee Yoon-sung!
Kelebihan drama Korea City Hunter adalah :
- Totalitas setting ketika kembali ke masa lalu (1983).
- Totalitas properti yang digunakan seperti Blue House, senjata, dan tim SWAT.
- Totalitas Lee Yoon-sung dan Kim Na-na ketika berciuman.
- Plot twist yang tidak terduga dan tidak mudah ditebak dari awal episode.
- Pemilihan cast aktor dan aktris yang pas dengan tokoh dalam drama.
- Puncaknya sampai di episode terakhir (tidak menggantung).
Kekurangan drama Korea City Hunter adalah :
- Sedikit melibatkan Polisi untuk penyelidikan kejahatan pidana.
- Buat cowok, akan terasa lambat karena lebih banyak jeda dari mengejar misi balas dendam akibat drama percintaan dan hubungan keluarga.
Sinopsis City Hunter
City Hunter mengawali episode pertama dengan setting tahun 1983 di Burma. Dikisahkan Presiden Korea Selatan sedang berkunjung ke Burma. Disana, rombongan Presiden Korea Selatan hampir saja terkena sasaran serangan ledakan yang diduga kuat dilakukan oleh Korea Utara.
Ada 2 agen PSS (Presidential Security Service) yang keduanya bersahabat erat berhasil selamat. 2 agen PSS (Presidential Security Service) itu adalah Park Moo-yul dan Lee Jin-pyo. Keduanya berasal dari satuan khusus paling elit di militer Korea Selatan.
Di lain tempat, ada seorang istri (Lee Kyung-hee) yang sedang proses persalinan harus rela tidak didampingi suaminya yang sedang bertugas mengawal Presiden Korea Selatan di Burma. Sekembalinya ke Korea Selatan dengan selamat, sang pengawal presiden (Park Moo-yul) itu segera menemui istrinya (Lee Kyung-hee).
source image : soompi.com
Tetapi, belum lama bertemu anaknya yang baru lahir, agen Park Moo-yul dan agen Lee Jin-pyo diberikan tugas oleh Komandan operasi, Choi Eung-chan, untuk menuntut balas ke Korea Utara. Choi Eung-chan sebagai Komandan operasi turut menugaskan 19 prajurit khusus paling elit di militer Korea Selatan guna membantu agen Park Moo-yul dan agen Lee Jin-pyo.
Komandan operasi, Choi Eung-chan, menjanjikan agen Park Moo-yul dkk penjemputan di pelabuhan Nambo selepas misi dari Korea Utara. Tetapi, saat tim sudah hampir selesai menjalankan misi, Choi Eung-chan mendapatkan kabar bahwa Presiden tidak menyetujui misi balas dendam ke Korea Utara.
Misi balas dendam itu sendiri diinisiasi oleh 5 pejabat, yang salah satunya adalah Choi Eung-chan, bersama Lee Kyung-wan (Senator), Chun Jae-man (Direktur NIS), Kim Jong-shik (Menteri Pendidikan) dan Seo Yong-hak (Menteri Pertahanan). Dan saat Presiden Korea Selatan tidak menyetujui misi balas dendam karena intervensi Amerika, keempat teman Choi Eung-chan menginisiasi cuci tangan dengan meminta Choi Eung-chan menyingkirkan 21 agen khusus yang berada di perairan Nambo menunggu penjemputan dengan kapal selam.
Di perairan Nambo, agen Park Moo-yul dan agen Lee Jin-pyo bersama 19 pasukan elit sudah dijemput oleh kapal selam. Alangkah terkejutnya ke 21 orang pasukan elit itu ketika tiba-tiba dihujani peluru dari kapal selam Korea Selatan! Dan dari 21 agen pasukan elit, hanya agen Lee Jin-pyo yang selamat berkat agen Park Moo-yul yang melindungi dirinya dari hujan peluru.
Berhasil selamat dari tragedi perairan Nambo, agen Lee Jin-pyo mendatangi Choi Eung-chan untuk meminta pertanggung-jawaban. Belum sempat agen Lee Jin-pyo mengeksekusi Choi Eung-chan, agen Lee Jin-pyo melarikan diri karena hampir ketahuan.
Agen Lee Jin-pyo memutuskan untuk mengambil Lee Yoon-sung, anak agen Park Moo-yul di kediaman ibunya, Lee Kyung-hee. Lee Jin-pyo membesarkan anak Park Moo-yul di Thailand dengan berbisnis obat-obatan terlarang.
Sambil mengumpulkan pundi-pundi uang guna membeli logistik untuk misi balas dendam ke Choi Eung-chan dan 4 orang pejabat yang terkait dengan peristiwa tragedi Nambo, Lee Jin-pyo mendidik Lee Yoon-sung dengan bekal ilmu bela diri dan menanamkan dendam yang kuat untuk menuntut balas atas kematian ayahnya (Park Moo-yul).
Sehingga 28 tahun kemudian berlalu, Lee Jin-pyo memutuskan sudah saatnya Lee Yoon-sung kembali ke Korea untuk menuntaskan misi balas dendam Lee Jin-pyo. Awalnya Lee Jin-pyo membiarkan Lee Yoon-sung untuk mencari dan mengeksekusi dendiri target-target Lee Jin-pyo.
Tetapi setelah beberapa lama Lee Yoon-sung di Korea, Lee Jin-pyo akhirnya ikut turun tangan berangkat ke Korea setelah Lee Yoon-sung tidak fokus dengan misi gara-gara seorang wanita cantik bernama Kim Na-na. Lee Jin-pyo datang ke Korea dengan identitas Korea-Amerika, bernama Steve Lee.
source image : kapanlagi.com
Saat bertemu Lee Yoon-sung, Kim Na-na sedang mencari uang untuk pengobatan ayahnya yang menjadi korban kecelakaan. Selain mencari uang, Kim Na-na juga mengumpulkan bukti untuk membuktikan bahwa ayahnya tidak bersalah.
Dalam kecelakaan mobil sebelumnya, ayah Kim Na-na adalah korban. Seketika berubah statusnya menjadi pelaku karena kesaksian saksi berubah akibat pelaku sebenarnya menyuap saksi (Bae Man-duk).
Memiliki kemiripan latar belakang dan tujuan yang sama, Kim Na-na dan Lee Yoon-sung berupaya mengungkap misteri peristiwa 28 tahun silam yang sebenarnya. Dalam perjalanan pencarian, Lee Yoon-sung dan Kim Na-na bekerja di Cheong Wa Dae (Blue House).
Berbekal gelar DR dan PhD dari universitas MIT (Massachusetts Institute of Technology) di USA buatan Le Jin-pyo, Lee Yoon-sung bekerja sebagai staff cyber di Cheong Wa Dae (Blue House). Sementara Kim Na-na setelah 3x ikut tes, berhasil masuk kerja sebagai bodyguard anak Presiden, Choi Da-hye.
Bagaimana cerita drama City Hunter selanjutnya? Kisah selanjutnya silakan tonton jika tertarik dengan intro yang Saya tulis pada sinopsis drama City Hunter ini. Selamat menonton dan semoga berkesan.
Pemain City Hunter
Nama Aktris/Aktor | Tokoh |
Lee Min-ho | Lee Yoon-sung |
Park Min-young | Kim Na-na |
Lee Joon-hyuk | Kim Young-joo |
Kim Sang-joong | Lee Jin-pyo |
Kim Sang-ho | Bae Man-duk |
Hwang Sun-hee | Jin Sae-hee |
Goo Ha-ra | Choi Da-hye |
Chun Ho-jin | Choi Eung-chan |
Park Sang-min | Park Mu-yeol |
Kim Mi-sook | Lee Kyung-hee |
Choi Sang-hoon | Seo Yong-hak |
Choi Il-hwa | Kim Jong-shik |
Choi Jung-woo | Chun Jae-man |
Lee Hyo-jung | Lee Kyung-wan |
Jung Joon | Kim Sang-gook |
Lee Kwang-soo | Ko Ki-joon |
Yang Jin-sung | Shin Eun-ah |
OST City Hunter
Judul | Penyanyi |
Sarang 사랑 | Yim Jae-beom |
So Goodbye | Kim Jonghyun |
It's Alright | Yang Hwa-jin |
Suddenly | Kim Bo-kyung |
Lonely Day | J Symphony |
Drama Korea The Three Days
source image : wikipedia.org
Drama Korea The Three Days tayang perdana 5 Maret 2014 dan berakhir pada 1 Mei 2014. Kordrama The Three Days yang tayang di SBS memiliki 16 episode. Saat Saya menulis artikel ini, drakor The Three Days disukai oleh 87% pengguna Google.
Dan menurut Saya, yang baru nonton drama The Three Days tahun 2017, The Three Days pantas diberikan nilai 87 dari 100. Kelebihan utama yang membuat menarik dari drama The Three Days adalah hebatnya kemampuan agen-agen PSS (Presidential Security Service).
Buat fans drama Korea yang juga bercita-cita menjadi tentara, dan siapa tahu di tempatkan di bagian Paspampres, Saya kira wajib menonton drakor yang satu ini. Dasar-dasar agen Paspampres bisa kita pelajari di drama Korea The Three Days.
PSS (Presidential Security Service) Korea Selatan juga terkenal sebagai salah satu satuan pengamanan presiden (Paspampres) terbaik di dunia selain Secret Service USA, Supreme Guard Command Korea Utara. Paspampres Indonesia pun pernah belajar latihan bersama dengan PSS Korea Selatan.
Drama Korea The Three Days menurut Saya sangat unik. Tokoh protagonis yang diangkat adalah agen PSS. Biasanya di drama Korea, tokoh protagonis yang diangkat sebagai tokoh utama adalah Polisi, Tentara, dan Jaksa. Seingat Saya, baru City Hunter dan The Three Days yang mengangkat agen PSS sebagai tokoh utama. Jika di City Hunter ada Kim Na-na, maka di The Three Days ada Han Tae-kyung.
Nonton drama Korea The Three Days serasa nonton Presiden boneka. Dengan mudahnya Presiden Lee Dong-hwi dikendalikan oleh Kim Do-jin, ketua Jaesin Group, akibat tersandera peristiwa di masa lalu (tragedi Yangjinri).
Drama percintaan di The Three Days sangat sedikit. Episode demi episode dalam drama The Three Days fokus dengan upaya Han Tae-kyung mengungkap kejahatan Kim Do-jin, ketua Jaesin Group.
Sementara pelajaran yang bisa Saya ambil dari drama Korea The Three Days adalah :
- Pengorbanan
- Ketulusan
- Kesetiaan
- Dedikasi
- Survival
- Strategi
- Patriotisme
- Insting
Sementara yang bikin baper dari drama Korea The Three Days adalah :
- Ketika Han Tae-kyung kehilangan ayahnya!
- Ketika Han Tae-kyung di fitnah oleh Kim Do-jin dan menjadi target PSS!
- Ketika Han Tae-kyung melindungi Presiden Lee Dong-hwi!
- Ketika banyak agen PSS yang mati di Yangjinri!
- Puncaknya ketika Lee Dong-hwi dan Kim Do-jin bertemu untuk mengakhiri semua itu!
Kelebihan drama Korea The Three Days adalah :
- Totalitas setting ketika pengawalan Presiden.
- Totalitas properti yang digunakan seperti Blue House, senjata, PSS, Polisi, Jaksa dan tim SWAT.
- Plot twist yang tidak terduga dan tidak mudah ditebak dari awal episode.
- Pemilihan cast aktor dan aktris yang pas dengan tokoh dalam drama.
- Puncaknya sampai di episode terakhir (tidak menggantung).
Kekurangan drama Korea The Three Days adalah :
- Sedikit mirip dengan drama Korea City Hunter untuk latar peristiwa (tragedi masa lalu) Yangjinri.
- Buat cewek akan dianggap sedikit monoton karena minim scene percintaan yang bikin baper.
Drama Korea Iris 2
source image : wikipedia.org
Drama Korea Iris 2 tayang perdana 13 Februari 2013 dan berakhir pada 18 April 2013. Kordrama Iris 2 yang tayang di KBS2 memiliki 20 episode. Saat Saya menulis artikel ini, drakor Iris 2 disukai oleh 87% pengguna Google.
Dan menurut Saya, yang baru nonton drama Iris 2 tahun 2017, Iris 2 pantas diberikan nilai 87 dari 100. Kelebihan utama yang membuat menarik dari drama Iris 2 adalah hebatnya kemampuan agen-agen PSS (Presidential Security Service).
Drama Korea Vagabond
source image : wikipedia.org
Drama Korea Vagabond tayang perdana 20 September 2019 dan berakhir pada 23 Nopember 2019. Kordrama Vagabond yang tayang di SBS memiliki 16 episode. Saat Saya menulis artikel ini, drakor Vagabond disukai oleh 97% pengguna Google.
Dan menurut Saya, yang baru nonton drama Vagabond tahun 2019, Vagabond pantas diberikan nilai 97 dari 100. Kelebihan utama yang membuat menarik dari drama Vagabond adalah setiap nonton dibuat sangat menegangkan karena scene action ada di setiap episode.
Selain itu, sesekali diselipkan adegan lucu untuk mencairkan suasana hati para penonton dari ketegangan. Selain faktor ketampanan Lee Seung-gi dan kecantikan Bae Suzy, alur cerita Vagabond sangat detail dan apik.
source image : dramabeans.com
Tidak kalah seru adalah konspirasi dan skandal antara Jessica Lee (Presiden John & Mark cabang Asia, perusahaan senjata Amerika) dengan sekretaris Presiden Kim Min-jong, Perdana Menteri Moon Sung-keun, sampai ke Presiden Baek Yoon-sik.
Ekspektasi penonton adalah Vagabond akan mencapai klimaks di episode terakhir. Kenyataannya? Tidak! Dan yang paling menjengkelkan (tapi kagum dengan penulis naskah drama-nya), wtf, cuplikan ending Vagabond sudah ada di episode awal! Andai ending Vagabond tidak menggantung, Saya ingin menempatkan Vagabond di urutan pertama menggeser Iris 2, The Three Days dan City Hunter.
Sementara pelajaran yang bisa Saya ambil dari drama Korea Vagabond adalah :
- Kekeluargaan
- Pengorbanan
- Ketulusan
- Kesetiaan
- Dedikasi
- Survival
- Strategi
- Patriotisme
- Insting
Sementara yang bikin baper dari drama Korea Vagabond adalah :
- Ketika Cha Dal-gun kehilangan keponakannya!
- Ketika Cha Dal-gun dicium Go Hae-ri!
- Ketika Cha Dal-gun selalu bersama-sama dengan Go Hae-ri.
- Ketika agen-agen terbaik NIS teman-teman Go Hae-ri tewas di Maroko.
- Ketika Cha Dal-gun, Go Hae-ri, Ki Tae-woong, Kim Se-hun dan Kim Woo-gi dikepung oleh pasukan khusus tim SWAT!
- Ketika Cha Dal-gun membawa Kim Woo-gi ke persidangan dibantu keluarga korban lainnya!
- Ketika Cha Dal-gun menghadapi keadaan dilema ketika di kediaman Edward Park antara mengeksekusi atau menyelamatkan Go Hae-ri dan keluarga korban lainnya!
- Puncaknya ketika Cha Dal-gun menghadapi keadaan tidak percaya melihat Go Hae-ri di Kyria!
Kelebihan drama Korea Vagabond adalah :
- Totalitas setting ketika scene action.
- Totalitas properti yang digunakan seperti Blue House, senjata, NIS, Polisi dan tim SWAT.
- Plot twist yang tidak terduga dan tidak mudah ditebak dari awal episode.
- Pemilihan cast aktor dan aktris yang pas dengan tokoh dalam drama.
- Scene action di setiap episode yang menegangkan.
Kekurangan drama Korea Vagabond adalah :
- Endingnya menggantung!
Sinopsis Vagabond
Episode pertama Vagabond dimulai dengan intro tentang kehidupan Cha Dal-gun sebagai pemain pengganti (stuntman) di film-film laga Korea. Cha Dal-gun mengidolakan dan bermimpi bisa seperti Jackie Chan. Cha Dal-gun menguasai dengan baik olahraga sekaligus ilmu bela diri Taekwondo.
Di lain tempat, Go Hae-ri adalah agen NIS (National Intelligence Service = Badan Intelijen Korea) yang ceroboh dan amatir (pemula). Go Hae-ri mendaftar ke NIS dengan merayu personalia NIS, bahwa ayahnya (veteran tentara) telah berjasa terhadap negara.
Meskipun amatir, Go Hae-ri berhasil menjalankan misi NIS di Maroko, untuk mencari informasi dan data korupsi di kedutaan besar Korea Selatan yang ada di Maroko. Sukses di Maroko, membuat Go Hae-ri dipercaya kembali untuk misi demo (pertunjukan perkenalan) Taekwondo anak-anak Korea Selatan di Maroko.
Keberangkatan Go Hae-ri dan rombongan di sponsori oleh Edward Park, bos Dynamic System Corporation (DSC) Korea Selatan dan Asia. Dynamic system corporation adalah perusahaan pesawat sipil dan pesawat tempur yang berpusat di Amerika. Rombongan Taekwondo Korea Selatan akan menggunakan pesawat terbang untuk sipil milik Dynamic corporation.
Cha Dal-gun memiliki keponakan laki-laki (Cha Hoon) yang ditelantarkan oleh ibunya. Selama diasuh oleh Cha Dal-gun, keponakannya juga berbakat dalam olahraga bela diri Taekwondo. Sehingga suatu hari, keponakan Cha Dal-gun diundang pemerintah Korea untuk pergi ke Maroko dalam rangka demo (pertunjukan perkenalan) Taekwondo di Maroko.
Keponakan Cha Dal-gun, Cha Hoon, tidak berangkat sendiri. Cha Hoon berangkat bersama puluhan anak-anak Taekwondo dan pelatih. Pesawat yang ditumpangi Cha Hoon dan puluhan anak-anak Taekwondo Korea dibajak oleh teroris. Sedikitnya 200 orang penumpang pesawat dilaporkan meninggal.
Ketika sedang makan di sebuah kafe, Cha Dal-gun mendengar berita dari televisi soal jatuhnya pesawat Korea saat penerbangan ke Maroko. Cha Dal-gun seketika memiliki firasat buruk tentang keponakannya.
Cha Dal-gun tidak terima atas kematian Cha Hoon, keponakannya. Cha Dal-gun merasa ada yang tidak beres dengan kematian keponakannya yang dikabarkan akibat kerusakan pesawat. Terlebih setelah Cha Dal-gun ingat ada penumpang misterius yang tertangkap kamera hp Cha Hoon saat video call terakhir dengan keponakannya itu sebelum pesawat take off (terbang).
Cha Dal-gun kemudian menemui Go Hae-ri yang nama dan nomor teleponnya tertera sebagai penanggung jawab rombongan dalam undangan untuk Cha Hoon. Dengan di fasilitasi oleh Dynamic dan pemerintah Korea Selatan, Cha Dal-gun segera terbang ke Maroko bersama keluarga korban lainnya. Go Hae-ri juga ikut karena sebagai penanggung jawab rombongan.
Di Maroko, Cha Dal-gun sempat bertemu dengan pria misterius yang terlihat dan terekam di hp Cha Hoon saat video call. Cha Dal-gun berhasil mengejar pria misterius tersebut, tetapi gagal menangkapnya. Cha Dal-gun kembali ke rombongan keluarga korban di bandara, dan memberikan penjelasan bahwa pesawat dibajak teroris. Tetapi Cha Dal-gun dianggap berhalusinasi oleh para keluarga korban lainnya.
Cha Dal-gun terus berupaya meyakinkan semua keluarga korban dengan meminta rekaman CCTV bandara. Tetapi setelah secara bersama-sama memutar rekaman CCTV, pria yang dimaksud Cha Dal-gun tidak ada di dalam rekaman CCTV. Pria misterius itu berhasil keluar dari bandara dengan menghindari kamera CCTV bandara. Cha Dal-gun semakin marah karena semua keluarga korban lainnya menganggap Cha Dal-gun mulai gila.
source image : wowkeren.com
Cha Dal-gun bertekad menemukan pria misterius dalam pesawat untuk menemukan kebenaran di balik kematian Cha Hoon. Cha Dal-gun memilih tinggal sementara di Maroko sampai bisa kembali menemukan pria misterius itu yang diyakininya masih berada di Maroko.
Go Hae-ri ditugaskan NIS untuk tetap bertahan di Maroko mengawal Cha Dal-gun meskipun keluarga korban lainnya sudah memilih pulang ke Korea selepas tabur bunga di laut yang menjadi tempat jatuhnya pesawat. Kali ini Go Hae-ri mengalami masa sulit saat di Maroko karena pengkhianatan temannya sesama agen NIS dan ulah Cha Dal-gun yang keras kepala.
Seperti apa kisah Cha Dal-gun dan Go Hae-ri selanjutnya? Silakan tonton drama Korea Vagabond jika Anda tertarik dengan intro yang Saya tulis di artikel ini.